Pagelaran Seni Tradisional SENDRATARI RAMAYANA PRAMBANAN dari waktu ke waktu semakin disukai wisatawan baik Nusantara maupun Mancanegara, hal ini terbukti dengan meningkatnya jumlah penonton dari tahun ke tahun :
- Tahun 2006 Panggung Terbuka Ramayana (13.894 orang), Panggung Tertutup Trimurti (12.066 orang) total penonton (25.960 orang)
-
- Tahun 2007 Panggung Terbuka Ramayana (27.089 orang), Panggung Tertutup Trimurti (10.432 orang) total penonton (37.521 orang)
-
- Tahun 2008 Panggung Terbuka Ramayana (37.713 orang), Panggung Tertutup Trimurti (17.256 orang) total penonton (54.969 orang)
Peningkatan penonton ini tidak terlepas dari integritas dan dukungan para penari yang mengisi pentas Sendratari Ramayana Prambanan.
Untuk lebih meningkatkan kualitas dan motivasi para penari serta ikatan kerjasama dengan para group tari, pada hari Selasa tanggal 6 Januari 2009 bertempat di Gedung Kesenian Trimurti Prambanan PT. Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko memberikan bantuan dana pembinaan kepada para group tari yang disampaikan oleh Direktur Operasi PT. Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Linus Jonan) didampingi Sekretaris Perusahaan (Jamari) dan Kepala Unit Teater & Pentas (Djoko Sutono).
Group tari yang menerima bantuan dana pembinaan :
1. Pengisi Pentas Sendratari Ramayanan di Panggung Terbuka :
a). Yayasan Rorojonggrang
b). Sekar Puri
c). Guwo Wijoyo
d). Wisnu Murti
2. Pengisi Pentas Sendratari Ramayana di Trimurti Prambanan :
a). Puspo Warno
b). Kasinggit
c). UGM
d). Kamasetra
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment